\

GIAT SOSIALISASI PERLINDUNGAN ANAK TERPADU BERBASIS MASYARAKAT (PATBM) DI POSYANDU AL-IJTIHAD II DI WILAYAH RT 01 RW 04 KELURAHAN JATIUWUNG KECAMATAN CIBODAS

Kegiatan Sosialisasi Perlindungan Anak Terpadu Berbasis Masyarakat (PATBM) di Posyandu AL-IJTIHAD II Kelurahan Jatiuwung Kecamatan Cibodas bersama Satgas P2TP2A kecamatan Cibodas dan Aktivis PATBM yang dihadiri oleh sekitar 20 orang Peserta yang turut dibuka oleh Bapak Sekel Kelurahan Jatiuwung (Selasa, 11 Oktober 2022)

Dalam Giat Sosialisasi ini menjelaskan tentang jenis-jenis kekerasan terhadap Anak serta Dampak kekerasan terhadap anak tersebut. Dan guna membentuk PATBM itu sendiri maka harus membangun Komitmen, membentuk tim inti (Aktivis Kader), dan Bersifat terbuka, sukarela, transparan dan nondiskriminasi.

Dengan adanya sosialisasi ini diharapkan kepada warga khususnya orangtua agar bisa mendapatkan informasi lebih jelas bagaimana dan kemana mereka bisa mengadu dan mendapatkan bantuan baik hukum maupun psikis  ketika anak-anak mereka mendapatkan perlakuan kekerasan, perundungan, ataupun pelecehan seksual baik di lingkungan terdekat seperti keluarga maupun di lingkup Masyarakat.


BERITA LAINNYA

03 Dec 2021 14:28

JOB FAIR ONLINE 2021